BannerBerita

Warga Binaan Terima Tali Asih, Ini Pesan Bupati Eddy Jelang HUT RI

Sidikalang – Sebagai rangkaian perayaan HUT RI ke-76, Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Ate Berutu bersama Dandim 0206/Dairi Letkol Arm Adietya Y Nurtono SH, Kajari Dairi Chandra Purnama SH MH, Wakapolres Dairi David Silalahi, mewakili Ketua PN Sidikalang, Ketua TP PKK Kabupaten Dairi Ny. Romi Mariani Eddy Berutu, Ketua Persit KCK Kodim 0206/Dairi dan Kadis Sosial Dairi Parulian Sihombing melakukan kunjungan sosial dan memberikan tali asih kepada warga binaan Rutan Sidikalang, Senin (16/8/2021) di Aula Rutan Kelas II Sidikalang.

Bupati Eddy pada kesempatan tersebut menyampaikan kehadiran mereka pada saat ini merupakan sebagai bentuk kepedulian dan cinta persaudaraan kepada seluruh warga binaan Rutan Sidikalang yang pada saat ini berjuang untuk mencapai kemerdekaannya yaitu butuh perjuangan dan pengorbaan untuk kembali bangkit dan kembali merajut asa, merangkaikan mimpi yang tertunda akibat kesalahan atau kelalaian dimasa lalu.

“Kami hadir ditengah saudara-saudaraku saat ini. Tali asih yang kami berikan ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami. Ayo terus bangkit, jangan jadikan masa lalu menjadi batu sandungan untuk kemajuan sebagaima tema perayaan HUT RI ke-76 yaitu Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh,” ujarnya.

Selanjutnya, Bupati Eddy juga berpesan kepada seluruh warga binaan Rutan Sidikalang untuk selalu mematuhi semua aturan yang ada di Rutan dan selalu menerapkan Protokol Kesehatan agar pandemic Covid-19 cepat bisa diatasi.

Selanjutnya, Karutan Kelas II B Sidikalang, Japaham Sinaga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Eddy dan Forkopimda yang telah mengunjungi dan memberikan tali asih kepada warga binaan Sidikalang.

“Kehadiran Bapak/Ibu adalah sumber kekuatan bagi warga binaan kita,” imbuhnya.

Selanjutnya, mewakili warga binaan, Monang Habeahan juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Eddy karena telah bersedia mengunjungi mereka langsung. Monang mengaku, kehadiran Bupati Eddy merupakan sumber kekuatan bagi mereka.

“Kepedulian yang ditunjukkan kepada kami adalah sumber kekuatan tersendiri untuk kami semua. Kami adalah kumpulan orang yang pernah berbuat salah namun Bupati Eddy memberikan motivasi dan semangat kepada kami untuk bangkit kembali,” ucapnya.

Related Articles

Back to top button