BannerBerita

Bupati Dairi Hadiri Tepung Tawar Calon Jemaah Haji Kabupaten Dairi Tahun 2019

Bupati Dairi Dr. Eddy K. A Berutu hadiri kegiatan tepung tawar calon jemaah haji yang dilaksanakan di Gedung Balai Budaya Sidikalang, Jumat (26/07/2019). Dalam kegiatan ini turut hadir Ketua PKK Kabupaten Dairi Ny. Romy Mariani Eddy Berutu, Dandim 0206 Letkol. Arh, Hadi Purwanto, SH, Kepala Kantor Kementerian Agama Dairi Drs. H. Saidup Kudadiri, MM, Kabag ops Polres Dairi Pranggono, Ketua MUI Kabupaten Dairi Wahlim Munthe, SH, MM, Pimpinan OPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, para Jemaah Haji dan Undangan.

Bupati Dairi Dr. Eddy K. A Berutu dalam sambutannya menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Dairi kami mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji untuk semua jemaah calon haji yang akan berangkat pada kloter ini kiranya Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melindungi dan memberikan kesehatan pada saat nanti disana dan kekuatan kepada calon jemaah haji selama menjalankan ibadah haji dan kembali dari tanah suci menjadi haji yang mabrur. Keberangkatan calon jemaah haji merupakan awal dari rangkaian ibadah haji dengan niat mengharap ridho Allah tidak lebih dan tidak kurang mengarah kepada hal yang tidak relevan dengan status kita sebagai hamba Allah. Ibadah haji merupakan rukun islam kita wajib melaksanakannya baik segi ekonomi dan kesehatan baik fisik maupun mental disamping harus memenuhi persyaratan yang baik yang telah ditetapkan secara syariat dan syarat yang telah ditetapkan Pemerintah. “Kami mengucapkan terima kasih koordinasi yang kami dengar semuanya lancar, persiapan-persiapan sudah matang lebih-lebih juga ada bus khusus nanti bersama jemaah haji lain.” ujar beliau.

Beliau mengatakan melalui kesempatan ini pula saya berharap keberangkatan calon jemaah haji dari Kabuapten Dairi tahun ini selain untuk memfokuskan melaksanakan rukun islam juga saya harapkan bisa berdiri dan bertindak sebagai duta-duta bangsa dan juga duta Kabupaten Dairi. Sebelum mengakhiri sambutannya Beliau menitipkan harapan kepada semua calon jemaah haji Kabupaten Dairi agar senantiasa mendoakan kami dan daerah yang kita cintai ini semoga kemakmuran dan kesejahteraan rakyat yang kita cita-citakan terus meningkat dan doa agar Kabupaten Dairi dibawah kepemimpinan Eddy-Jimmy bisa menjadi Kabupaten yang unggul di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara bahkan Indonesia melalui visi mewujudkan Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman.

Sebelumnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Dairi Drs. H. Saidup Kudadiri, MM dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah peserta yang akan berangkat untuk melaksanakan ibadah haji Kabupaten Dairi pada tahun 2019 adalah 9 orang. Beliau juga menyampaikan bahwa setiap jemaah haji yang diberangkatkan harus dilengkapi dengan ilmu sehingga disaat melaksanakan ibadah haji tidak ada halangan sehingga menjadi haji yang mabrur. “Seluruhnya jemaah haji kita sudah lolos dalam tes kesehatan dan mereka sudah disuntik meningitis sebagai persyaratan untuk berangkat haji ke luar negeri maka secara keseluruhan semua jemaah haji telah diizinkan untuk melaksanakan ibadah haji” ujar beliau. =

Related Articles

Back to top button