BannerBerita

Bupati Dairi Hadiri Launching Kampanye BBI, Ketua DK OJK Puji Cita Rasa Kopi Sidikalang

Parapat, Simalungun – Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu menghadiri Launching Kampanye Gerakan Bangga Buatan Indinesia (BBI) UMKM Toba Vaganza, Jumat (12/12/2021) di Hotel Niagara, Parapat Kabupaten Simalungun. Launching tersebut dihadiri langsung oleh Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) RI Luhut Binsar Panjaitan bersama dengan jajaran Kementrian Marves.

Menko Marves dalam kesempatan tersebut mengatakan sangat mengapresiasi OJK atas kegiatan UMKM Toba Vaganza. Disampaikan Menko, target 30 juta pelaku usaha pada tahun 2024 harus on boarding dengan harapan mempercepat proses digitalisasi khususnya bagi pelaku UMKM.

Bangga Buatan Indonesia menurut Menko Luhut adalah bentuk bagaimana kita menyelesaikan masalah secara bersama-sama.

“Semua rancangan ini dilakukan oleh anak-anak muda untuk Indonesia ke depan, percayalah ini didesain dengan baik untuk membantu UMKM dan OJK memainkan peran yang sangat penting tentunya”, ucap Menko.

Tak lupa, Menko Luhut mengatakan pandemi saat ini meskipun melandai harus tetap diwaspadai. Menko utarakan telah melalukan bersama dengan tim untuk mengatasi pandemi covid-19.

“Dari hasil modeling yang dibuat, kita harus buat sampai minus 20. Sinergi ini tidak lepas dari peran Polri, TNI, Pemda ataupun tokoh masyarakat untuk penanganan pandemi ini”, ujar Menko.

Sementara itu, Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk dukungan OJK agar UMKM menjadi soko guru ekonomi kita khususnya di Danau Toba dan sekitarnya.

“Festival UMKM Toba Vaganza bukan sekedar pencitraan, ini betul-betul dilakukan agar UMKM di Danau Toba dapat go internasional. OJK akan memberikan target kepada individual bank agar porsi UMKM dapat dimasukkan ke dalam targetnya, bank harus sehat dan memberikan dampak bagi pemerintah terutama dalam pemberian KUR”, ujar Wimboh.

Wimboh mengatakan kegiatan festival diadakan di 2 daerah yakni Kabupaten Simalungun dan Kota Medan dengan jumlah peserta sebanyak 80 UMKM binaan OJK dan 20 klaster penerima KUR klaster.

“Untuk tahun 2021, OJK menargetkan KUR sebesar Rp. 805 triliun”, ujarnya.

Dalam kegiatan kampanye tersebut, Pemerintah Kabupaten Dairi mempromosikan produk-produk unggulan Kabupaten Dairi diantaranya Kopi Sidikalang, Cokelat Dairi serta tenun ulos Silalahi.

Saat mengunjungi stand Pemerintah Kabupaten Dairi, Ketua Dewan Komisioner OJK berkesempatan untuk menikmati cita rasa Kopi Sidikalang.

“Ternyata cita rasa Kopi Sidikalang sangat nikmat”, puji Ketua Dewan Komisioner OJK dihadapan Bupati dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Dairi.

Launching Kampanye Gerakan Bangga Buatan Indonesia mengambil tema “satu dasawarsa OJK, UMKM Bangkit Ekonomi Tumbuh”.

Related Articles

Back to top button